
Kamis, 15 Juli 2021, Pemerintah Desa Belo melakukan kegiatan penerimaan Mahasiswa KKN STISIP MBOJO BIMA Angkatan 34 Tahun 2021, Kegiatan penerimaan tersebut dirangkaikan langsung dengan Acara Sosialisai Program Kerja (Proker) KKN yang dilaksanakan oleh Mahasiswa KKN Tersebut. Mahasiswa KKN Stisip Mbojo Bima berjumlah 12 Orang, dengan 2 Dosen Pembimbing.
Dalam kata sambutannya Ibu Dosen Pembimbing 2, Ibu Mega Suciati Wardani, S.Pd., M.Ak berharap agar mahasiswa-mahasiswa KKN ini dapat diterima dengan baik, "mhon diterima dengan baik mahasiswa kami dari STISIP ini, jika ada hal-hal yang kurang mengenakkan bisa ditegur, apalagi jika melakukan hal-hal yang kurang terpuji, dan buat mahasiswa agar bisa bersosialisasi dengan baik sesuai dengan atitude dengan masyarakat"lanjutnya.
Sedangkan Ibu Dosen Pembimbing 1, Ibu Dwi Arini Nursansiwi, SE, M.Ak dalam penyampaikannya memohon ijin menyerahkan secara simbolis Mahasiswa KKN di Desa Belo, saya berharap dengan adanya Mahasiswa KKN bisa membantu Pemerintah Desa Belo dan Masyarakat Desa Belo pada Umumnya.
Kegiatan penyerahan tersebut diterima oleh Sekretaris Desa Belo, Ahmad Hamid, "Saya atas nama Pemerintah Desa Belo dan Masyarakat Desa Belo menerima Mahasiswa KK Stisip Mbojo Bima Angkatan 34 Tahun 2021, mudah-mudahan mahasiswa KKN Bisa bersinergis dengan masyarakat Desa Belo.
Setelah kegiatan penerimaan secara simbolis, dilanjutkan dengan kegiatan sosialisasi Program Kerja (Proker) Mahasiswa KK, Program kerja tersebut disampaikan oleh Ketua Posko KKN, adapun Program yang dibawa yaitu : Program pendataan, Lomba Kebersihan Tingkat Dusun, Magrib Mengaji, Jumat Bersih dan pengadaan Bak Sampah.
Ketua Posko KKN Stisip tersebut berharap dengan adanya program-program kerja yang disampaikan bisa bersinergis dan membantu masyarakat Desa Belo

