
Desa Belo adalah salah satu desa di Kabupaten Bima tepatnya sebelah barat Wilayah Kecamatan palibelo, dengan Luas 290 Ha |
|||
|
secara administratif terbagi kedalam 2 (Dua) dusun yaitu Dusun uma me’e, Dusun Rato, dari kedua dusun tersebut terbagi menjadi : 3 (Tiga) Rukun Warga (RW) dan 10 (sepuluh) Rukun Tetangga (RT). |
||
Sedangkan dilihat dari geografisnya berada di wilayah tengah Kabupaten Bima, dengan batas-batas sebagai berikut : |
|||
|
|
||
v Sebelah Utara |
: Desa panda |
||
v Sebelah Timur |
: Desa Bre |
||
v Sebelah Selatan |
: Desa padolo |
||
v Sebelah Barat |
: Desa talabiu |
||
Dilihat dari topografi dan kontur tanah, Desa Belo secara umum berupa dataran dan perbukitan berada pada ketinggian antara 420 m s/d 520 m dari permukaan laut (dpl), curah hujan rata-rata per tahun cukup sedang mencapai + 2,000 mm dengan jumlah hari hujan efektif antara 98-123 hari. Lama penyinaran matahari termasuk sedang rata-rata sekitar 62,4 %, sedangkan suhu udara rata-rata berkisar antara 25o s/d 30o dengan kelembaban relative sekitar 75,9 %, kecepatan angin yang terjadi secara umum relative rendah rata-rata 2,8 knot atau sekitar 5,18 km/jam, dengan kecepatan tertinggi terjadi pada bulan Desember rata-rata sekitar 3,6 knot setara dengan 6,66 km/jam dan kecepatan terendah terjadi pada bulan Mei rata-rata 2,4 knot setara dengan 4,4 km/jam. Sedangkan tekanan udara secara umum relative sedang rata-rata sekitar 923 mb dan tekanan udara paling kecil terjadi pada bulan Nopember dan April yaitu sekitar 922,1 mb. Orbitasi dan waktu tempuh dari pusat pemerintahan desa sebagai berikut: v Jarak dari pemerintahan kecamatan 4 km, waktu tempuh 15 menit v Jarak dari Ibu Kota Kabupaten 4 km, waktu tempuh 20 menit v Jarak dari Ibu Kota Provinsi 450 km, waktu tempuh 24 jam. Luas wilayah Desa Belo 285 Ha dengan klasifikasi penggunaan lahan sebagai berikut : v Pesawahan, seluas 127 Ha. v Pemukiman ,Seluas 27 Ha. v Tanah Perkebunan/tegalang, seluas 298 Ha. v Kuburan, seluas 5 Ha. v Tanah Pekarangan, seluas 7 Ha. v Tanah Perkantoran, seluas 15 Ha v Tanah Prsarana Umum Lainya Seluas 25 Ha v Taman seluas 0,3 hektar |
|||
Kondisi Demografis |
|||
Keadaan penduduk Desa Belo sampai dengan akhir bulan Desember tahun 2021 adalah sebanyak 2610 orang, ada pertumbuhan laju penduduk dari tahun 2016 sebesar 5,5%. Pertumbuhan penduduk dikarenakan adanya pertambahan penduduk yang disebabkan masuknya jiwa dari daerah lain karena perkawinan, dan pertumbuhan penduduk secara alamai (kelahiran). Hampir 75 % penduduk Desa Belo yang sudah menikah dan dalam masa usia produktif mengikuti program Keluarga Berencana (KB). Dengan meningkatnya laju pertumbuhan penduduk, keadaan pemukiman di Desa Belo semakin padat, hal tersebut dibuktikan dengan banyaknya lahan pertanian menjadi daerah pemukiman. Dari sisi pemerintahan, laju pertumbuhan penduduk ini pun dapat terlihat yaitu dari jumlah kepala keluarga yang terdapat dibeberapa RT yang pada tahun-tahun sebelumnya terdapat jumlah kepala keluarga rata-rata terdiri dari 35 KK, sedangkan pada tahun ini rata-rata Jumlah KK di setiap RT di atas 40 KK yang berada di 2 Dusun, 3 RW dan 10 RT. Dilihat dari mata pencahariannya, jumlah angkatan kerja penduduk Desa Belo sebanyak 1291 orang, bekerja sebagai Petani 445 orang, Wiraswasta 179 Orang, PNS 102 Orang, Pensiunan 33 Orang, Buruh Tani 315 Orang, Karyawan Swasta 33 Orang, Karyawan BUMD/honerer 52 Orang lainnya 132 Orang Dari selisih jumlah tersebut sisanya yaitu usia sekolah dan yang belum bekerja. Mayoritas penduduk beragama islam, perkembangan serta pertumbuhan syiar islam berjalan dengan baik, saling menghormati sesama serta memelihara kerukunan. Sarana keagamaan sudah refresentatif, hal tersebut dibuktikan dengan berdirinya mesjid-mesjid ditiap RW yang merupakan hasil swadaya masyarakat di lingkungan sekitarnya. |
|||
Kondisi Ekonomi |
|
|
|