You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Desa Belo
Belo

Kec. Palibelo, Kab. BIMA, Provinsi Nusa Tenggara Barat

PROGRAM HIBAH AIR MINUM PERDESAAN DI DESA BELO HAMPIR RAMPUNG

Administrator 24 September 2022 Dibaca 148 Kali
PROGRAM HIBAH AIR MINUM PERDESAAN DI DESA BELO HAMPIR RAMPUNG

Program Air Minum Berbasis Masyarakat (Pamsimas) telah dicanangkan dan dimulai sejak tahun 2020. Pamsimas telah mampu memberikan jawaban atas kebutuhan air minum dan air bersih masyarakat di desa Belo. Sebanyak 150 KPM yang tersebar pada wilayah dusun Rato dan Uma Me'e telah mendapatkan layanan akses air bersih, sebelumnya terhadap 150 KPM ini mendapatkan drop air bersih dengan bantuan dari BPBD untuk 2 kali dalam seminggunya.

Untuk program PAMSIMAS telah dikelola oleh KPS-PAM Desa Belo yang dipimpin oleh M. Yusuf, SH. 

Dalam memastikan keterpenuhan air minum masyarakat pedesaan di desa Belo maka tahun 2022 ini melalui program pemerintah untuk Program Hibah Air Minum Perdesaan APBN Tahun 2022 yang didukung oleh Kementerian PPN/Bappenas, Kementerian PUPR, Kementerian Keuangan dan Pemerintah Kabupaten Bima dilakukan pemasangan 75 water meter dari 150 KPM yang ada. Kegiatan ini dikelola langsung oleh KPS-PAM Desa Belo.

Tim evaluasi dari PUPR Kabupaten Bima yang didampingi oleh Ketua dan Anggota KPS-PAM Desa Belo melakukan pengecekan terhadap 75 water meter yang telah dipasang dan memastikan beroperasional seperti yang diharapkan 

"Alhamdulillah kami telah rampung memasang 75 water meter sesuai standar program dengan harapan masyarakat dapat menyesuaikan pemanfaatan airnya dengan baik dan agar tidak terjadi pemborosan" ungkap M. Yusuf, SH Ketua KPS-PAM.

Akhmad Fansuri Kades Belo Palibelo menyampaikan apresiasi terhadap KPS-PAM Desa Belo yang telah merampungkan program hibah ini. 

"Kami berharap kepada pemerintah Pusat, Propinsi atau Kabupaten agar pemasangan water meter dapat dituntaskan sebanyak 150 ditahun berikutnya dan untuk pengembangan jumlah KPM dapat dibantu penambahan 1 reservoar lagi" harap Kades Belo.

red.@f

Beri Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui oleh admin
CAPTCHA Image

APBDes 2025 Pelaksanaan

APBDes 2025 Pendapatan

APBDes 2025 Pembelanjaan