You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Desa Belo
Belo

Kec. Palibelo, Kab. BIMA, Provinsi Nusa Tenggara Barat

57 KPM Miskin Desa Belo Dapatkan Jaringan Listrik Gratis Bersubsidi

Administrator 24 Agustus 2023 Dibaca 101 Kali
57 KPM Miskin Desa Belo Dapatkan Jaringan Listrik Gratis Bersubsidi

Kabupaten Bima-wartadesabelopalibelo-Dalam rangka pemenuhan layanan dasar bidang kelistrikan di Desa Belo Kecamatan Palibelo, melalui upaya komunikasi dan koordinasi oleh Pemerintah Desa Belo dengan Pemerintah Pusat. Program Listrik Bersubsidi ini sebanyak 17 KPM dari CSR dan 40 KPM dari Alokasi dana Pusat.

Akhmad Fansuri Kades Belo yang menerima program Listrik gratis bersubsidi pada hari Rabu (23/8/2023) di Aula Kantor Desa Belo Kecamatan Palibelo menyampaikan ucapan terimakasih kepada Pihak CSR dan Pemerintah Pusat dengan akan pemasangan jaringan listrik untuk 57 KPM Miskin di Desa Belo.

"Atas nama pemerintah Desa Belo dan 57.KPM penerima jaringan listrik bersubsidi menyampaikan ucapan terimakasih kepada CSR, Pemerintah Pusat dan daerah, karena dengan adanya program ini dapat membantu keterpenuhan jaringan listrik bagi masyarakat miskin yang belum memiliki jaringan listrik dirumahnya" tandas Kades Belo Akhmad Fansuri.

Target Pemerintah Desa Belo untuk menyelesaikan persoalan layanan dasar khususnya listrik akan terselesaikan dengan adanya program ini. Pemasangan jaringan listrik untuk 17 KPM miskin dari Program CSR sudah terpasang dengan KWH 450 bersubsidi, sedangkan jaringan listrik untuk 40 KPM dari Program Pusat akan segera dipasang pada tahun ini dengan KWH 900 dan bersubsidi.

Beri Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui oleh admin
CAPTCHA Image

APBDes 2025 Pelaksanaan

APBDes 2025 Pendapatan

APBDes 2025 Pembelanjaan