You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Desa Belo
Belo

Kec. Palibelo, Kab. BIMA, Provinsi Nusa Tenggara Barat

PANITIA PENGAWAS KELURAHAN/DESA (PKD) KECAMATAN PALIBELO RESMI DILANTIK HARI INI.

Administrator 05 Februari 2023 Dibaca 150 Kali
PANITIA PENGAWAS KELURAHAN/DESA (PKD) KECAMATAN PALIBELO RESMI DILANTIK HARI INI.

desabelopalibelo

Kegiatan Pelantikan dan Pengambilan sumpah Panitia Pengawas Kelurahan/Desa (PKD) Kecamatan Palibelo digelar di Kantor Panwaslu Kecamatan Palibelo Kabupaten Bima pada hari ini minggu 05 Pebruari 2023. Pelantikan 12 PKD ini dihadiri juga oleh Ketua Bawaslu Kabupaten Bima, Camat Palibelo, Ketua PPK Kecamatan Palibelo, Kades se-Kecamatan Palibelo, Polpos Palibelo dan unsur lembaga lainnya di Palibelo. 

12 orang PKD yang dilantik dan diambil sumpahnya ini akan bertugas pada wilayah Desa masing-masing di Kecamatan Palibelo yang sebelumnya mereka telah melalui tahapan seleksi oleh Panwaslu Kecamatan Palibelo dan dinyatakan lolos. 

Acara diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya secara bersama dilanjutkan dengan Pelantikan dan Pengambilan sumpah serta Penandatangan naskah pelantikan yang dipandu langsung oleh Ketua Panwaslu Kecamatan Palibelo Masykuril Haq, M. Pd. 

Dalam sambutannya Ketua Panwaslu Kecamatan Palibelo sangat optimis dengan kinerja Panwas Kelurahan/Desa (PKD) sepanjang mengikuti koridor dan regulasi yang ada. 

"Saya berharap saudara-saudara bisa menghargai dan bertanggung jawab terhadap fungsi dan tugas yang di emban sesuai mekaniame yang berlaku" tambah Masykuril Haq. 

Salah seorang PKD yang dilantik Furkan, SH PKD Desa Belo menyampaikan ucapan terimaksih atas kepercayaan yang diembankan kepada kami untuk melaksanakan tugas-tugas mulia ini semoga kami dapat memberikan yang terbaik untuk demokrasi ini. 

Acara pelantikan ditutup dengan sesi foto bersama dan pemberian ucapan selamat kepada 12 PKD Kecamatan Palibelo. 

red. @f

Beri Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui oleh admin
CAPTCHA Image

APBDes 2025 Pelaksanaan

APBDes 2025 Pendapatan

APBDes 2025 Pembelanjaan