You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Desa Belo
Belo

Kec. Palibelo, Kab. BIMA, Provinsi Nusa Tenggara Barat

SPIRITUAL CAMP SMANSALIBEL GELAR MALAM RENUNGAN UNTUK PESERTA DIDIK

Administrator 16 Juli 2023 Dibaca 108 Kali
SPIRITUAL CAMP SMANSALIBEL GELAR MALAM RENUNGAN UNTUK PESERTA DIDIK

Kabupaten Bima-wartadesabelopalibelo Sebagai sekolah menengah atas yang berkomitmen dalam menjaga akhlak dan moral peserta didik, SMA Negeri 1 Palibelo melaksanakan program Spiritual Camp, bertujuan untuk membina karakter peserta didik untuk menemukan jati diri yang sesungguhnya serta kemampuan dalam berprestasi yang terus berkelanjutan. 

Acara ini berlangsung 3 Hari yang diikuti oleh 185 peserta didik. kegiatan Spiritual Camp di SMA Negeri 1 Palibelo di hadiri langsung oleh bapak Kepala Sekolah M Junanda , bapak Pembina SMA Negeri 1 palibelo Serta Organisasi siswa .

Kegiatan Spiritual Camp telah diawali dengan sholat, zikir dan doa (istighosah) berjamaah di Musala SMA N 1 palibelo Sabtu (15/7/2023).

Kepala SMAN 1 Palibelo M Junanda menegaskan, kegiatan Spiritual Dan Doa ( istighosah) merupakan keharusan seorang hamba sebagai wujud rasa syukur dan ungkapan terimakasih kepada Tuhan Yang Maha Kuasa.

“Sebagai umat beragama, doa merupakan bagian penting dalam hidup. Semua kesuksesan bisa kita raih, semua karena kehendak dan ridho Tuhan Yang Maha Esa,” terang M. Junanda 

Junanda menambahkan, kecerdasan emosional peserta didik bisa diberikan melalui sentuhan spiritual, salah satunya melalui kegiatan renungan.

Renungan diawali dengan proses pendalaman emosional yang dimotori langsung oleh Akhmad Fansuri Kades Belo-Palibelo 

Akhmad Fansuri pada kegiatan renungan menggali emosional terdalam dari peserta didik untuk lebih memahami dirinya, keluarganya, lingkungannya dan tempat dia menempuh pendidikan dan berharap agar seluruh peserta didik SMAN 1 Palibelo mempunya kemampuan kecerdasan emosional, berprestasi dan selalu dalam lindungan Allah SWT. (Red).

Beri Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui oleh admin
CAPTCHA Image

APBDes 2025 Pelaksanaan

APBDes 2025 Pendapatan

APBDes 2025 Pembelanjaan